Kupas Tuntas Fitur Toyota Safety Sense 3.0 All New Voxy yang Canggih dan Bikin Tenang di Jalan

All New Voxy dilengkapi dengan generasi terbaru dari teknologi keselamatan Toyota yang mengandalkan sensor dan radar, yaitu Toyota Safety Sense 3 (TSS 3.0).

TSS 3.0 pada All New Voxy terdiri dari empat (4) fitur keselamatan, yaitu Pre Collision System (PCS), Lane Tracing Assist (LTA), Dynamic Radar Cruise Control (DRCC), dan Automatic High Beam (AHB).

Ada beberapa hal baru pada TSS 3.0, berikut penjelasannya.

1. Pada TSS 3.0, jarak deteksi ke depan menjadi lebih luas baik ke atas maupun ke bawah, dan ke kanan maupun ke kiri.Selain itu, deteksi ke depan ini juga kini bisa mendeteksi obyek bergerak lebih luas, bahkan dengan jarak yang lebih dekat.Improvement ini masuk ke dalam aspek teknis pada radar.

2. Sementara pada LTA, terdapat peningkatan pada teknologi deteksi yang kini sudah menggunakan 3D Recognition.Sehingga lebih banyak obyek yang dapat terdeteksi seperti mobil yang sedang parkir, pembatas jalan, hingga garis dan marka jalan.

3. Pada fitur PCS, juga terdapat peningkatan dimana TSS 3.0 bisa mengurangi kecepatan lebih baik, termasuk pada saat mendeteksi pejalan kaki dan pesepeda baik saat siang maupun malam hari.Selain itu, PCS di TSS 3.0 dapat mendeteksi pejalan kaki dan pengendara sepeda yang melintasi jalurnya dari arah yang berlawanan.Bahkan sistem ini juga dapat mendeteksi kendaraan lain dan pengendara sepeda motor yang melintas di persimpangan, yang merupakan yang pertama bagi Toyota.

4. Terdapat juga peningkatan pada fitur DRCC dimana kini terdapat pengaturan jarak baru yaitu 4 stages, yang membuat All New Voxy dapat menjaga jarak lebih jauh dari kendaraan yang ada di depan.Selain itu teradapat pengaturan kecepatan yang dapat mendeteksi kendaraan kedua yang berada lebih jauh di depan, sehingga dapat menyesuaikan kecepatan lebih dini dan akurat.

Fitur TSS 3 yang dipakai oleh All New Voxy adalah:

1. Pre-Collision System (PCS)

Pre-Collision System (PCS) mengandalkan sensor radar dan kamera untuk mendeteksi keberadaan obyek di depan mobil seperti pejalan kaki atau pemakai sepeda.

Jika sistem menilai adanya kemungkinan tabrakan, PCS akan memperingatkan pengemudi melalui visual dan suara sehingga dapat melakukan manuver menghindar atau pengereman.

Bahkan, di saat genting andai tabrakan tidak mungkin dielakkan, sistem akan melakukan pengereman secara otomatis untuk menghindari kecelakaan fatal.

2. Lane Tracing Assist (LTA)

Lane Tracing Assist (LTA) membaca marka jalan untuk selanjutnya memberikan peringatan dalam bentuk suara jika terjadi pergerakan mobil yang menjauh dari posisi seharusnya.

Termasuk mengoreksi arah kemudi jika dianggap sudah keluar dari lajur seharusnya.

3. Adaptive High-Beam System (AHS)

Adaptive High-Beam System (AHS) mendeteksi lampu depan dan lampu belakang kendaraan lain yang ada di depan mobil dan mengatur antara menyalakan lampu utama dan lampu jauh sesuai kebutuhan.

4. Dynamic Radar Cruise Control (DRCC)

Dynamic Radar Cruise Control (DRCC) akan mengatur kecepatan mobil supaya konstan sesuai pengaturan awal saat cruising, terutama di jalan tol.

Ketika di depan ada mobil lain, sistem akan mengurangi kecepatan dan menjaga jarak aman antar kendaraan.

Namun bila mobil di depan mengerem, DRCC juga akan mengurangi kecepatan, bahkan hingga berhenti jika mobil di depan juga berhenti.

Ketika mobil di depan pindah lajur, maka DRCC akan menaikkan kecepatan kembali ke pengaturan awal.

Harga All New Voxy

Buat kamu yang tertarik pada All New Voxy, dapat melihatnya di website Toyota Indonesia.

Harganya adalah Rp 558.200.000 untuk All New Voxy 2.0 CVT dan All New Voxy 2.0 CVT (Premium Color) diberi harga Rp 561.200.000 (OTR DKI Jakarta).

Sumber : toyota.astra.co.id (By salsa)

Write a comment